Beberapa Hal Yang Harus Dipersiapkan Sebelum Memulai Mengetik – Office 365 Web #3

Setelah mengenal jendela atau interface word office 365 web ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum Anda mulai mengetik di aplikasi Microsoft Word. Tujuannya untuk mempermudah kita dalam melakukan pengeditan dan dapat meningkatkan efisiensi, kualitas, dan tata kelola dokumen. Berikut adalah beberapa langkah yang dapat Anda lakukan sebelum memulai mengetik:

1. Atur Margin
Sesuaikan margin dokumen Anda sesuai kebutuhan. Hal ini juga dapat diatur melalui menu “Page Layout”.

2. Tentukan Ukuran dan Orientasi Kertas
Pilih ukuran dan orientasi kertas yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Ini dapat Anda atur melalui opsi “Page Layout” (Tata Letak Halaman) di menu.

3. Pilih Font dan Ukuran Teks
Tentukan jenis font dan ukuran teks yang akan Anda gunakan. Pilihlah jenis font dan ukuran yang mudah dibaca dan sesuai dengan gaya dokumen Anda.

4. Atur Paragraf dan Spasi
Sesuaikan pengaturan paragraf, spasi antarbaris, dan spasi antarparagraf. Ini dapat membantu membuat dokumen Anda terlihat lebih teratur.

5. Memberi nama file dokumen
Hal ini dilakukan guna menghindari padamnya aliran listrik secara tiba-tiba. Walaupun fitur simpan otomatis sudah tersedia pada palikasi tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2026 Blognyaheru